Peringatan hari sumpah pemuda tahun 2021 merupakan momentum yang tepat untuk SMK Sari Farma dalam melaksanakan berbagai kegiatan di lingkungan sekolah, karena selama masa pandemi covid 19 hampir seluruh aktivitas yang menimbulkan kerumunan di batasi bahkan di tiadakan.

Berbagai kegiatan ini di antaranya adalah lomba-lomba antar siswa SMK Sari Farma seperti lomba pidato, fashion show dan musikalisasi puisi dengan tema ” Menegaskan cita-cita tanah air Indonesia, bangsa Indonesia dan bahasa Indonesia ” sedangkan Waktu lomba di laksanakan pada hari jum’at tanggal 29 oktober 2021

Sebelum kegiatan lomba di mulai tidak ketinggalan seluruh guru dan siswa-siswi SMK Sari Farma melaksanakan pengajian rutinitas mingguan yang di adakan setiap hari jumat pagi di gabung dengan SMP dan MI Islam Taufiqurrahman.

Agar Kegiatan lomba lebih objektif panitia kegiatan membuat ketentuan-ketentuan lomba sebagai berikut:
1.Lomba Pidato
✓ Masing-masing perangkatan mengutus 1 orang Yaitu putra
✓ berpakaian cosplay seperti golongan muda
✓ Pidato ditentukan oleh panitia

Kepala sekolah SMK Sari Farma apt. Afrian Setyowati S.Si.M.Pd. sangat mengapresiasi kegiatan lomba tersebut dan berpesan kepada panitia dan seluruh peserta lomba agar tetap mematuhi protokol kesehatan karena pandemi covid 19 ini belum berakhir dan selalu menjunjung tinggi nilai dan sikap sportifitas.

Buat teman-teman yang mau tahu lebih banyak lagi tentang keseruan kami sekolah di SMK Sari Farma silahkan daftar langsung mumpung PPDB gelombang 1 masih di buka dan dapatkan berbagai keuntungannya, Untuk informasi lebih jelasnya man teman bisa klik link di bawah ini.

👉🏻 INFO PPDB TAHUN PELAJARAN 2022/2023 : https://bit.ly/3m7ZxgC
👉🏻 PENDAFTARAN SISWA-SISWI BARU TAHUN PELAJARAN 2022/2023: https://bit.ly/3b4PFxB